Rabu, 26 November 2008

Wisata Murah Meriah di Makassar

Berwisata sambil menghabiskan waktu liburan tidak harus keluar Kota Makassar. Di kota anging mammiri ini sendiri terdapat berbagai objek wisata yang menawarkan sejuta fasilitas. Mulai dari wisata pantai, wisata budaya dan sejarah hingga wisata taman. Pembangunan tiada henti yang seakan berburu dengan laju perekonomian meninggalkan jejak modernitas yang akan sangat mudah ditemui di segala titik strategis di kota ini.
Gedung-gedung bertingkat berdiri angkuh menunjukkan keperkasaannya masing-masing dalam mencakar langit. Area hijau kini makin sempit tergusur para pencakar langit. Disela-sela keangkuhan itu masih tersimpan titik-titik hijau mungil yang menyimpan senyum penghijauan. Mereka adalah taman-taman kota yang tetap terpelihara walaupun hingga kini belum memiliki sisi komersil.

Kelayakan taman kota untuk dijadikan sebagai salah satu objek wisata sudah tidak diragukan lagi. Jumlah taman yang ada di Kota Makassar menurut data UPTD Pengelolaan Lapangan Dan Taman Kota Makassar adalah sebanyak 28 buah, baik yang masih terurus hingga kini maupun yang sudah tidak terurus lagi. Keseluruhan taman ini tersebar di empat arah mata angin kota. Sebagian besar taman ini memiliki daya tarik sebagai tempat berwisata.

Seperti halnya objek wisata lain, taman-taman di Kota Makassar telah menjelma menjadi public space karena sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas penghibur bagi masyarakat. Mulai dari sarana permainan bagi anak-anak, sarana olahraga hingga baruga sebagai rumah singgah. Taman Hasanuddin misalnya. Taman yang terletak diantara jalan Lamadukelleng dan jalan Sultan Hasanuddin ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Tersedia tempat bagi masyarakat yang mencintai olahraga jogging dan bersepeda. Selain itu, taman yang memiliki kolam air tugu buku ini juga dilengkapi dengan sarana permainan bagi anak kecil. Terdapat ayunan, luncuran, jungkat-jungkit, dan titian tangga yang pasti akan sangat digemari oleh anak kecil. Jika Anda tertarik untuk berwisata di taman yang dibangun pada tahun 1991 ini, Anda tidak perlu khawatir untuk mencari tempat beristirahat karena selain terdapat bangku panjang, taman ini pun telah dilengkapi dengan gazebo dan baruga rumah singgah.

Lain lagi dengan Taman Refleksi Emmy Saelan. Taman yang terletak di perempatan antara jalan Tamalate, jalan Adiyaksa dan jalan Hertasning ini berada di pinggir lapangan yang menjadi pusat segala aktivitas olahraga masyarakat sekitar. Tidak hanya itu saja, taman yang tetap terjaga kebersihannya ini melengkapi diri dengan berbagai fasilitas penunjang. Bangku taman, ayunan, luncuran, jungkat-jungkit dan titian tangga menjadi daya tarik tersendiri. Bukan hanya arena permainan bagi anak-anak dan sarana olahraga yang menjadi nilai tambah di taman-taman Kota Makassar. Tapi berbagai tugu dan patung yang menjadi icon dari tiap taman pun berdiri tegak menunjukkan identitas. Di Taman Maccini dibangun tugu Wolter Monginsidi sedangkan patung gajah dan buaya berdiri tegak menjadi penyambut pengunjung di Taman Safari. Tugu jam berada di Taman Pualam dan tugu patung ayam menjadi identitas Taman Ayam Daya. Tugu batas kota yang menjadi pemisah tersendiri antara Kota Makassar dan Kabupaten Gowa berada di Taman Mallengkeri. Tugu tentara pelajar berada di Taman Slamet Riyadi, tugu Macan berada di Taman Macan dan tugu sultan hasanuddin tidak hanya menjadi identitas Taman Benteng I tapi juga menjadi salah satu landmark Makassar.

Menyoal tentang penghijauan, di berbagai taman dapat ditemui berjenis-jenis pohon yang menjadi pelindung setiap pengunjung. Palem raja, glondongan tiang, ekor tupai, angsana, serut, cemara, johar, tawaan, hanjuang, agave, beringin, akasia., kelapa, walisongo dan bamboo gading adalah beberapa jenis pohon dan tanaman yang menjadi penghijau taman. Walaupun saat ini telah ada beberapa taman yang berubah fungsi atau bahkan hilang tergusur laju pembangunan, tetapi keberadaannya tidak dapat dipandang sebelah mata. Taman-taman Kota Makassar tidak hanya layak dijadikan sebagai titik start penghijauan tetapi juga menjadi tempat wisata alternatif murah meriah bagi Anda dan keluarga.

INBOX : Untuk makin memperkaya wawasan Anda mengenai taman-taman di Kota Makassar dan menjadi petunjuk bagi Anda dan keluarga, berikut kami sajikan daftar-daftar taman berdasarkan data dari UPTD Pengelolaan Lapangan Dan Taman Kota Makassar.

NAMA TAMAN ALAMAT LUAS (m2) Taman Macan jl. Balaikota 11.000 Taman Slamet Riyadi Jl. Slamet Riyadi 1.535 Taman Benteng Jl. Ujung Pandang 3.160 Taman Kantor Balaikota Jl. Jend. Ahmad Yani 7.990 Taman Pattimura Jl. Pattimura 2.350 Taman Hasanuddin Jl. Sultan Hasanuddin 6.510 Taman Safari/ Pantai Laguna * Jl. Penghibur 3.200 Taman Pualam/ Losari * Jl. Somba Opu 960 Taman Nusakambangan Jl. Nusakambangan 360 Taman Ade Irma Suryani Jl. Ade Irma Suryani 600 Taman Maccini Jl. Mesjid Raya – Jl. Gunung Bawakaraeng 2.450 Taman Kerung-Kerung Jl. Kerung-Kerung 616 Taman Monumen Korban 40.000 Jiwa Jl. Korban 40.000 jiwa 4.610 Taman Kakatua Jl. Dr. Ratulangi – Jl. Kakatua 1.230 Taman Kumala Jl. Kumala 150 Taman Tello Baru Jl. Urip Sumoharjo 2.304 Taman Sudiang ** Jl. Perintis Kemerdekaan 2.800 Taman Ayam Daya Jl. Perintis Kemerdekaan 3.650 Taman KIK Daya Jl. Perintis Kemerdekaan 180 Taman Keuangan Jl. Urip Sumoharjo 1.700 Taman Pantai Gapura Jl. Pasar Ikan 289 Taman Karunrung Jl. Karunrung – Jl. Arief Rate 3.430 Taman Rumah Jabatan Walikota Jl. Ujung Pandang 1.700 Taman Perbatasan Malengkeri Jl. Sultan Alauddin 300 Taman Al Markaz Jl. Mesjid Raya 240 Taman Kompleks IKIP Jl. Pendidikan Raya 1.650 Taman Emmy Saelan Jl. Hertasning 1.189 Taman Al Gazali Jl. Perintis Kemerdekaan 1.800

Selanjutnya...

Selasa, 18 November 2008

Dapat PR

Ini adalah tugas yang diberikan oleh dosen ku yang ganteng. Kita disuruh memasukkan dalam postingan yang menceritakan tentang diri kita sebanyak 10 kriteria. Supaya ga bosan saya langsung saja ceritakan tentang diri saya ini.
1.Saya adalah anak tertua dari 5 bersaudara semuanya laki-laki, dulu sebelum saya kenal yang namanya kuliahan, saya sempat bekerja membantu orang tua hal ini berjalan selama 5 tahun karna krisis yang menyerang Negara kita ini bisnis yang kujalani bersama orang tuaku jadi sedikit tergangu. Maka saya putuskan untuk kuliah dengan harapan setelah selesai nanti saya akan mudah mencari pekerjaan setidaknya membuka lapangan pekerjaan sendiri.
2.Dalam bergaul boleh dibilang saya anaknya kurang gaul teman saya dapat dihitung dengan jari kasian de gue, waktu saya tersita dengan pekerjaan. Tetapi setelah saya kuliah teman saya mulai banyak dan orangnya asik-asik semua.

3.Dari segi fisik atau berat badan saya termasuk dalam golongan tikus (tinggi kurus) itu dulu tapi sekarang sudah lain lagi boss, mungkin karena keseringan ditraktir ama teman-teman yang baik hati dan senang dengan yang namanya romantis (rombongan makan gratis) sekarang saya ga tikus lagi malahan sudah kelebihan beban.
4.Dilihat dari sifat saya orangnya ga sombong, suka membantu, baik hati, pengertian, penyayang, bijaksana, dermawan, jujur, cuma satu kekuranganku ga bias menahan yang satu itu…….
5.Dulu saya ga punya cita-cita tapi sekarang saya ingin nantinya menjadi orang yang sukses dalam hidup ini. Sehingga dapat membahagiakan orang tua beserta orang-orang yang ada disekitarku.
6.Love… wajarlah semua orang mendambangan mempunyai seseorang yang dapat kita cintai dan dicintai dengan sepenuh hati, saya bersyukur karna mempunyai seorang wanita yang baik hati seperti dia tapi sayangnya saya masih belum bisa memiliki dia seutuhnya.
7.Saya juga senang rekreasi apa lagi disaat saya lagi pusing dengan banyaknya pekerjaan yang mesti saya selesaikan, sambil menambah keakrapan dengan teman-teman, serta menikmati alam.
8.Kadang klo lagi sendiri dirumah ga tau mau ngapain saya masuk kamar lalu buka internet lalu browsing menu-menu masakan yang ada disitu adapun menu andalan saya adalah puding, habis itu siapkan bahan-bahannya lalu dibuat sesuai petunjuk. Setelah semua selesai disajikan saatnya menikmati kesendirianku bersama kue andalanku itu.
9.Apa lagi yach… oh iya saya juga senang klo orang mau sahabatan dengan saya dijamin ga bakalan rugi klo sudah kenal dan akrab dengan saya.
10.kayaknya ga ada lagi yang bisa saya uraikan tentang diri saya ini mudah-mudahan kita diberi kesehatan sehingga kita semua dapat saling berbagi.

posting ini ditujukan kepada :
1. Ipa
2. Lina
3. Desi
4. Imma
5. Ika
6. Winda
7. Nengsi
8. Reski amelia
9. Melinda
10.Helni

Selanjutnya...

Jumat, 31 Oktober 2008

Lonrong


Lonrong itulah nama yang diberikan oleh penduduk setempat. Tempat ini ramai dikunjungi oleh orang-orang pada saat-saat tertentu seperti akhir pekan atau saat liburan. Ditempat ini terdapat mata air yang langsung dari gunung. Ditempat ini pula dibuatkan permandian bagi orang-orang yang berkunjung, didepan tempat permandian terdapat Gua yang mengalirkan air yang terdapat dalam kaki gunung tersebut. Konon menurut cerita orang-orang disekitar tempat itu mengatakan bahwa siapa saja yang terjatuh didalam Gua tersebut tidak akan lama lagi ia akan mendapatkan jodohnya. Tempat ini agak terpencil karna ia berada didalam desa yang jauh dari Kota Pangkep, dan untuk menuju tempat itu kita mesti berjalan kaki sekitar satu km, karna jalan ketempat tersebut tidak dapat dilalui dengan kendaraan.

Selanjutnya...

Mattampa


Tempat ini dikenal dengan nama Mattampa berada didaerah pangkep. Ini adalah salah satu tempat rekreasi didaerah ini. Setelah tempat permandian ini direnofasi oleh pemerintah setempat berbagai tempat permainanpun didirikan seperti kereta kincir, waterbom, luncuran, dan masih banyak permainan lainnya. dipermandian ini dibagi menjadi dua kolam untuk dewasa dan untuk anak-anak. Tempat rekreasi ini tidak jauah beda dengan tempat rekreasi yang diancol.

Selanjutnya...

Selasa, 07 Oktober 2008

Menikmati Matahari Terbenam di Pantai Losari


Pelataran Bahari Pantai Losari menjelang senja
Saat saya masih berstatus mahasiswa tempat favorit saya untuk sekedar melepaskan penat bersama teman-teman (dan mungkin indehoy bersama kekasih tercinta) adalah Pantai Losari.
Pantai yang terletak disebelah barat kota Makassar ini memang menawarkan keindahan yang sangat eksotis terutama saat menyaksikan pemandangan matahari terbenam ketika petang menjelang. Saya masih ingat betul, sejumlah pedagang makanan bertenda berderet sepanjang kurang lebih satu kilometer dipesisir Pantai Losari. Sampai-sampai ada yang sempat menjuluki sebagai “meja makan terpanjang didunia”. Hidangan yang disajikanpun sangat beragam namun kebanyakan didominasi oleh makanan laut (seafood) dan ikan bakar.
Salah satu hidangan khas dan unik di pantai Losari adalah Pisang Epe’. Jenis makanan ini berupa pisang mentah dibakar, lalu dibuat pipih kemudian diberi “kuah” air gula merah. Untuk menambah aroma dan kenikmatan, biasanya sang penjual menambahkan durian pada campuran kuah gula merah tadi. Inilah makanan favorit saya sembari menikmati semilir angin senja yang sejuk membelai tubuh.



Selanjutnya...

Template by : kendhin x-template.blogspot.com